oleh

PC GP Ansor Jakarta Timur Resmi di Lantik, Ini Dia Nama Bekennya

Jakarta, – 27-3-2021 Keseruan Pelantikan PC GP Ansor Jakarta Timur yg dihelat di Pusdiklat SDM Kemnaker karena dirangkai dengan peringatan Isra Mi’raj yang di isi oleh habib abu djibril basyaiban dilanjut esok harinya dengan sunatan masal

Abdul majid seusai di lantik menyampaikan kepada awak media.

“Alhamdulillah pertama tama puji syukur ke hadirat alloh yang telah memberikan kelancaran dalam acara ini dan juga sholawat dan salam mudah mudahan selalu tetap tercurahkan kepada junjungan kita Nabi besar Muhammad saw, matur sembah nuwun kepada seluruh pihak yang telah hadir, memberi doa dan dukungan kepada keluarga besar NU, PCNU, Muslimat, PP Ansor, PW Ansor DKI, para Ketua PC Ansor se-DKI, IPNU, IPPNU, Fatayat, PMII.” Ujarnya.

Termasuk dari eksternal para tokoh dan institusinya seperti Puslitbang SDM Kemnaker, Dokter Makki dan tim medis, Pak Gubernur DKI Anies baswedan, Pak Walikota Jaktim, Kesbang, Kanwil Kemenag DKI, Kemenag Kota Jaktim, Litbang Kemenag DKI, WKPUB, Bang H. Hasby (DPRD), Bang H. Syarif (DPRD), bang Anul (DPRD), Romo Yos (Gereja St Agustinus) Ibu Fahira dan Bang Japar, Kyai Badruzaman (Himasal), Kapolres & Wakapolres Jaktim, Dandim, Mas Iqbal (Kemenperin), Bang Hatta (GMB) dan masih banyak lagi pihak2 lainnya yg telah mensukseskan kegiatan ini, tanpa mengurangi rasa hormat jika ada yang terlewatkan.

“Terimakasih Semoga setiap kebaikan dalam niat dan amal kita dalam kegiatan ini menjadi manfaat dan maslahat dan mendapat ridha dari Alloh swt amin.” Kata dia.

Pelantikan tidak hanya sakral dalam mengukuhkan niat dan ucap untuk mengabdi, tetapi menjadi momentum untuk menguatkan kebersamaan sinergis dalam memberikan manfaat dan maslahat untuk seluruh masyarakat.

Habib Abu Djibril Basyaiban dalam tausiyahnya juga menyampaikan sangat mengapresiasi dalam pelantikan PC GP ANSOR JAKTIM yang begitu kompak menunjukkan bahwa ansor selalu memberikan kontribusi yang terbaik untuk bangsa ini dan Habib Abu Djibril Basyaiban juga berharap dengan kepemimpinan Abdul Majid akan lebih solid dan bisa menunjukan, bahwasannya santri bisa unggul dalam segala hal termasuk entrepreneur dengan demikian akan lebih menghidupkan Ansor dan akan bisa mensejahterakan semua anggota dengan kekompakan gotong royong semua pasti akan terwujud Habib Abu Djibril Basyaiban juga berharap Ansor Banser akan betul betul bisa menjadi pengawal Ulama’ menjadi benteng Ahli sunnah waljama’ah dan selalu mencintai tanah air indonesia HUBBUL WATHON MINAL IMAN cinta tanah air sebagian dari iman.

Polman Manalu

Komentar